Categories: Tips Bangun Rumah

Tips Jasa Kontraktor Bangun Rumah : 7 Hal yang Harus Disiapkan Sewaktu Bangun Rumah

Tips jasa kontraktor bangun rumah – Semua orang tentu ingin membangun hunian impian yang nyaman dihuni bagi seluruh anggota keluarga. Tolak ukur hunian idaman ini tentu berbeda bagi satu orang dengan yang lainnya.

Sebagai contoh dalam satu keluarga, Ibu lebih suka hunian dengan bangunan berukuran kecil sederhana tapi memiliki halaman yang luas, sementara di sisi lain Bapak lebih suka hunian dengan bangunan yang besar dan bertingkat.

Perbedaan tolak ukur seperti inilah yang membutuhkan diskusi lebih detail antara anggota keluarga satu dengan yang lain. Berbeda halnya jika Anda membangun rumah untuk diri sendiri, Anda bebas mengatur segala hal agar sesuai dengan keinginan Anda sendiri. 

Apapun situasi yang Anda alami, dalam membangun sebuah hunian yang nyaman selalu ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar mengurangi potensi terjadinya masalah di kemudian hari. Untuk itu, ada baiknya Anda didampingi oleh jasa kontraktor bangun rumah.

Yang Harus Disiapkan Sewaktu Merencanakan Bangun Rumah

Dalam artikel jasa kontraktor bangun rumah kali ini, akan dibahas mengenai 7 hal utama yang sebaiknya Anda siapkan sewaktu merencanakan bangun rumah. Mari kita simak beberapa tips berikut ini.

Cari Lokasi yang Tepat

Hal yang paling utama dalam merencanakan bangun rumah idaman adalah mencari lokasi yang tepat. Lokasi ini akan menentukan bagaimana nantinya rumah tersebut mempengaruhi aktivitas sehari–hari Anda beserta keluarga. Contoh saja Anda menentukan lokasi yang jauh dari pusat kota karena harganya yang murah, tapi sayangnya hal ini membuat hunian Anda menjadi agak jauh dari pusat perbelanjaan, sekolah, ataupun kantor Anda.

Dengan begitu, Anda akan sedikit mengalami kesulitan dalam perjalanan ke kantor, mengantar anak ke sekolah, atau belanja rutin untuk kebutuhan harian di rumah. Tentu hal tersebut akan berpengaruh juga pada pengeluaran transport harian Anda.

Oleh sebab itu, Anda harus mulai memikirkan secara matang apakah lokasi tersebut sudah tepat bagi hunian idaman Anda. Yang biasanya menjadi bahan pertimbangan lokasi yang tepat adalah faktor fasilitas hunian, akses jalan, fasilitas umum seperti sekolah, pusat perbelanjaan, pusat hiburan, kuliner, dan sebagainya.

Bila Anda telah mendapatkan lokasi yang tepat dan Anda menggunakan jasa kontraktor bangun rumah, penyedia jasa akan memberikan saran teknis terkait proses pelaksanaan pembangunan. Benefitnya, Anda dapat melakukan penghematan dalam perencanaan budget.

Perhatikan Budget atau Dana

Setelah mendapatkan beberapa lokasi pilihan yang diinginkan, sekarang waktunya Anda melihat budget yang dibutuhkan. Dalam hal ini, Anda juga bisa menentukan budget terlebih dulu sebelum survei lokasi. Mencari lokasi dengan budget tertentu ataupun memutuskan lokasi dulu dan menyusun budget kemudian bisa dilakukan secara paralel.

Untuk kebutuhan biaya bangun rumah, Anda bisa dihadapkan pada 2 pilihan, menggunakan pinjaman atau dengan pendanaan sendiri. Apabila Anda memutuskan untuk menggunakan dana pinjaman, saat ini prosesnya sudah jauh lebih mudah dan banyak bank yang menyediakan promosi menarik dengan bunga pinjaman yang rendah.

Jika Anda menggunakan dana pribadi, Anda harus pastikan agar tabungan Anda masih cukup untuk kebutuhan sehari–hari dan sisihkan sebagian dana untuk kebutuhan tidak terduga. Untuk dana bangun rumah, Anda bisa terlebih dahulu melakukan estimasi biaya yang dibutuhkan. Setelah mendapatkan estimasi ini, pastikan Anda menyisakan 5% – 10% dari total dana untuk biaya tidak terduga.

Biasanya di tengah-tengah proses bangun rumah, Anda berkeinginan menambah pekerjaan atau ada sebagian pekerjaan yang tidak terpikirkan sebelumnya. Dana cadangan tersebut juga bisa dialokasikan untuk mengantisipasi kenaikan biaya material bangunan. Dalam hal ini, konsultasikan dengan jasa kontraktor bangun rumah terlebih dulu agar dapat mengefisiensikan budget yang ada.

Pastikan Riset Tentang Bangunan

Setelah Anda menyiapkan dana dan lokasi tanah yang ingin dibangun, waktunya Anda melakukan riset kecil untuk mengetahui proses dan kebutuhan bangun rumah. Hal ini menjadi pegangan Anda dalam berkonsultasi dengan jasa desain rumah atau Jasa kontraktor bangun rumah.

Selama Anda dapat menyampaikan informasi yang jelas mengenai hunian idaman, Anda akan dapat menghemat banyak waktu. Arsitek bangun rumah atau konsultan perencana bangun rumah juga akan cepat menangkap keinginan Anda. Demikian pula sebaliknya, Anda juga sudah mengetahui beberapa istilah teknis yang umum digunakan dalam bangun rumah.

Topik yang harus anda cari adalah mengenai pekerjaan konstruksi bangunan, desain interior, desain arsitektur, bahan bangunan dan juga berbagai informasi soal tips dan trik dalam membangun rumah. Semakin Anda menguasai bidang ini secara baik, proses bangun rumah Anda akan semakin lancar. Atau, Anda dapat mempercayakan pekerjaan ini kepada jasa kontraktor bangun rumah Anda.

Cari Jasa Arsitek untuk Desain Rumah

Mencari arsitek bangun rumah yang pas tentu sulit di era dulu. Proses ini biasanya membutuhkan waktu lama dan Anda harus mencari koneksi untuk memastikan arsitek tersebut dapat dipercaya. Namun saat ini, Anda dapat mendapatkan berbagai macam informasi secara mudah melalui internet, buku, majalah, dan media lainnya.

Setelah Anda menemukan beberapa referensi yang sepertinya baik untuk Anda jajaki lebih lanjut, pastikan Anda dapat bertemu langsung dan berkonsultasi terlebih dulu sebelum memutuskan sesuatu. Hal ini penting untuk mengetahui apakah Anda bisa bekerja sama dengan si arsitek.

Nah, jika terasa sudah cocok, Anda bisa mulai menentukan pilihan pada arsitek tersebut dan memulai proses desain untuk membuat gambaran yang lebih kongkret untuk bangunan Anda.

Tentukan Jasa Kontraktor Bangun Rumah

Setelah memiliki gambar kerja dari arsitek dan Ijin Mendirikan Bangunan (IMB), Anda sekarang harus mulai mencari jasa kontraktor bangun rumah. Kontraktor ini nantinya adalah tim yang Anda percaya untuk melaksanakan pembangunan sesuai gambar desain dari arsitek.

Beberapa kontraktor juga telah memiliki tim desain sendiri, jadi memungkinkan Anda untuk mempercepat proses bangun rumah dengan memilih jasa kontraktor yang dapat membantu membuatkan gambar desain.

Untuk mendapatkan kontraktor yang baik, Anda juga harus melakukan riset terlebih dulu. Cari rekomendasi dari teman atau keluarga atau media-media promosi. Kontraktor yang berkualitas saat ini sudah banyak yang memiliki website sendiri. Mintalah profil perusahaan mereka untuk Anda pelajari terlebih dulu. Jika Anda sudah temukan kontraktor bangun rumah yang pas, jangan lupa untuk membuat kontrak kerja yang jelas.

Dalam surat kontrak ini, Anda harus berikan informasi yang detail soal deskripsi pekerjaan, material, waktu, biaya, dan penalti jika pekerjaan tidak sesuai perjanjian. Menggunakan kontrak yang mengikat ini, Anda jadi punya posisi yang lebih kuat jika ada masalah dengan proses pembangunan.

Urus Keperluan Legalitas

Selain mengurus legalitas kontrak dengan jasa kontraktor bangun rumah, Anda juga harus mengurus surat Ijin Mendirikan Bangunan (IMB). Surat ijin membangun ini memerlukan waktu yang tidak cepat, normalnya bisa berjalan kurang lebih selama 4 bulan. Data yang harus Anda siapkan untuk proses mendapatkan IMB ini sendiri antara lain :

• Bukti status kepemilikan hak atas tanah atau perjanjian pemanfaatan tanah
• Laporan data dan analisis kondisi serta situasi tanah (letak/lokasi dan topografi)
• Dokumen pernyataan bahwa tanah tidak dalam status sengketa
• Surat pemberitahuan pajak terutang bumi dan bangunan (SPPT–PBB) tahun berkenaan
• Gambar IMB, dan beberapa dokumen lain

Awasi Proses Sampai Rumah Jadi

Nah, setelah semua komponen sudah Anda dapatkan, waktunya bagi Anda untuk memulai pengerjaan proyek. Pastikan Anda melakukan kontrol selama proses bangun rumah berjalan, walaupun jasa kontraktor juga akan menyediakan pengawas lapangan. Anda bisa melakukan pengecekan terhadap progress pekerjaan setiap 1 – 2 minggu untuk memastikan jadwal kerja sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat.

Pastikan saat ada kerja tambah atau perubahan di tengah pekerjaan, Anda mendiskusikannya dulu dengan kepala kontraktor dan arsitek. Hindari langsung menginformasikan perubahan tersebut kepada tukang di lokasi kerja.

Bagaimana menurut Anda tentang bahasan langkah–langkah bangun rumah di atas? Mudah–mudahan dengan informasi tersebut Anda menjadi lebih tahu harus bagaimana saat ingin membangun rumah.

Jasa Kontraktor Bangun Rumah Terpercaya di BSD

Mencari jasa kontraktor bangun rumah akan menyulitkan bila Anda tidak memiliki referensi sama sekali. Dengan kondisi demikian, Anda tidak memiliki starting point untuk memulainya. Namun, bagi Anda yang telah membaca artikel ini, mungkin Anda dapat menghubungi Intinusa Persada di nomor 0813 8080 9198.

Intinusa Persada adalah salah satu jasa kontraktor bangun rumah yang memiliki layanan lengkap mulai dari pekerjaan desain, pekerjaan sipil, pekerjaan elektrikal hingga jasa interior bangunan.

Dengan pengalaman mengerjakan berbagai proyek bangunan baik di Jakarta dan sekitarnya, maupun di luar kota Jakarta, Intinusa Persada dapat menjadi salah satu referensi jasa kontraktor untuk kebutuhan bangun rumah Anda. Konsultasikan kebutuhan bangunan Anda dengan konsultan perencana Intinusa Persada dan dapatkan penawaran terbaik bagi rumah Anda. 

adminpersada

Recent Posts

Memilih Warna Cat Saat Renovasi Rumah

Memilih Warna Cat Saat Renovasi Rumah Tempat tinggal akan memberikan kesan yang berbeda jika memiliki…

1 minggu ago

Memilih Material Atap Rumah

Memilih Material Atap Rumah Dalam melakukan renovasi rumah lama, biasanya salah satu yang menjadi pertimbangan…

1 minggu ago

Plafon : Mengenal Manfaat dan Jenis Material

Plafon: Mengenal Fungsi dan Manfaatnya Plafon adalah bagian dari bangunan yang membatasi area dalam ruangan…

2 minggu ago

Mengenal Jenis Lampu Interior Bangunan

Mengenal Jenis Lampu Interior Bangunan Jenis lampu interior bangunan ada beragam. Mulai dari model downlight,…

2 tahun ago

Menggunakan Jasa Pemborong atau Kontraktor Bangunan ?

Menggunakan Jasa Pemborong atau Kontraktor Bangunan ? Jasa pemborong bangunan memiliki perbedaan mendasar dengan jasa…

2 tahun ago

6 Tips Bangun Rumah Lebih Hemat

Proses bangun rumah baru akan memakan waktu beberapa bulan dengan biaya yang tidak sedikit. Apalagi…

2 tahun ago

This website uses cookies.